Senin, 10 November 2014

PROSES PENGAMBILAN KEPUTUSAN

     


      Apa yang dimaksud dengan proses pengambilan keputusan ?
Proses pengambilan keputusan merupakan tahap-tahap yang harus dilalui / digunakan untuk membuat keputusan. Tahap-tahap ini merupakan kerangka dasar sehingga setiap tahap dapat dikembangkan lagi menjadi beberapa sub-tahap disebut langkah yang lebih khusus / spesifik & lebih operasional.



    Umumnya proses pengambilan keputusan terdiri atas 3 tahap :

Secara garis besar, proses pengambilan keputusan terdiri dari 3 tahap, yaitu :
a.      Penemuan masalah
Tahap ini, tahap dimana masalah harus di definisikan dengan jelas, sehingga perbedaan antara masalah & bukan masalah, misalnya isu menjadi jelas.

b.     Pemecahan masalah
Tahap ini, merupakan tahap dimana masalah sudah ada atau  sudah jelas, kemudian diselesaikan.
Langkah-langkahnya yaitu :
·        Identifikasi alternatif keputusan untuk memecahkan masalah.
·        Perhitungan mengenai faktor-faktor yang tidak dapat diketahui sebelumnya / di luar jangkauan manusia. Identifikasi peristiwa-peristiwa dimasa datang (state of nature). Contoh : Iklim
·        Pembuatan alat (sarana), untuk mengevaluasi / mengukur hasil, biasanya berbentuk tabel hasil (pay of table).
·        Pemilihan & penggunaan model pengambilan keputusan.

c.      Pengambilan keputusan
Keputusan yang di ambil adalah berdasarkan pada keadaan lingkungan / kondisi pasti, kondisi beresiko, kondisi tidak pasti & kondisi konflik.



  Sebutkan & jelaskan mengenai proses pengambilan keputusan yang dikemukakan oleh :

a.      Herbet .A. Simon
Proses pengambilan keputusan ada 3 fase, yaitu :
1)   Fase intelegensia
Fase ini merupakan informasi untuk keadaan pengambilan keputusan.

2)   Fase desain
Fase ini merupakan kegiatan perencanaan dalam pengambilan keputusan yang terdiri dari :
a)    Identifikasi masalah
b)    Formulasi masalah

3)   Fase pemilihan
Ini merupakan fase seleksi alternatif / tindakan.

b.     Richard .I. Lavin
Proses pengambilan keputusan terdiri dari 6 tahap, yaitu :
·        Observasi
·        Analisis / pengenalan masalah
·        Pengembangan model
·        Memilih data, masukkan yang sesuai
·        Perumusan & pengetesan yang dapat dipertanggung jawabkan.
·        Penerapan masalah

c.      Sir Francis Bacon
Menurutnya ada 6 tahap :
·        Merumuskan / mendefinisikan masalah
·        Pengumpulan informasi yang relevan
·        Mencari alternatif tindakan
·        Analisis alternatif
·        Memilih alternatif terbaik
·        Melaksanakan keputusan & evaluasi hasil

d.     Prof. Dr. Mr. S. Prayudi Atmosudirjo
Proses pengambilan keputusan adalah sebagai berikut :
·  Seseorang mula-mula harus menyadari & menempatkan diri sebagai pemimpin dalam organisasi & bertanggung jawab sebagai pemimpin, serta harus memutuskan sesuatu jika dalam organisasi tersebut muncul suatu masalah.
· Masalah yang dihadapi terlebih dahulu harus di tela’ah, mengingat itu memiliki macam-macam sifat, bentuk & kompleksitasnya.
·        Menganalisis yang mempengaruhi organisasi & masalahnya.
·  Menela’ah keputusan, kemudian dipilih salah satu diantara alternatif-alternatif tersebut yang dianggap paling tepat.

·   Setelah keputusan diambil, kemudian dilaksanakan. Keberhasilan pelaksanaan keputusan itu akan saling berpengaruh dari jiwa kepemimpinan & manajemen dari pimpinan yang bersangkutan. 



Tidak ada komentar:

Posting Komentar